Laptop

Cara Mengatasi Laptop Hibernating Dengan Mudah

×

Cara Mengatasi Laptop Hibernating Dengan Mudah

Sebarkan artikel ini
Cara Mengatasi Laptop Hibernating Dengan Mudah
Cara Mengatasi Laptop Hibernating Dengan Mudah

Biasanya orang akan merasa panik saat laptop mereka masuk ke mode hibernasi. Hal ini akan mendorong mereka untuk segera mencari solusinya. Nah jika Anda juga sedang mengalami hal ini maka jangan khawatir. Langsung saja simak bagaimana cara mengatasi laptop hibernating dibawah ini. Namun sebelum membahas cara memperbaiki masalah tersebu, sebaiknya pahami dulu apa itu hibernasi.

Mode hibernasi sebenarnya memiliki tujuan untuk menghemat masa pakai baterai laptop Anda. Pada mode hibernasi, yang terjadi biasanya adalah laptop tiba-tiba mati agar sistem dapat istirahat. Biasanya saat baterai hampir habis maka sistem akan mulai hibernasi.

Sebelum masuk pada ulasan utama tentang bagaimana mengatasi laptop hibernasi, kami menyarankan Anda untuk mempelajari lebih lanjut tentang penyebab hibernasi laptop. Pelajari juga cara menonaktifkan fitur ini agar tidak ada masalah di kemudian hari.

Penyebab Laptop Hibernasi

Tahukah Anda bahwa banyak faktor yang menyebabkan laptop hibernasi. Fator-faktor tersebut biasanya juga memengaruhi durasi hibernasi. Ada beberapa alasan untuk mengaktifkan fitur ini, tetapi Anda harus mengetahui setidaknya tiga alasan yang paling penting. Simak dibawah ini.

Baterai Hampir Habis

Salah satu alasan utama dan paling umum laptop mengalami hibernasi adalah karena kapasitas daya baterai saat itu sudah sangat minim. Windows biasanya akan menampilkan peringatan saat baterai di bawah 10%.

Jika Anda tidak langsung mengisi daya, maka lama-kelamaan sistem akan membuat laptop Anda masuk pada mode hibernate. Nantinya laptop akan mati. Namun ketika dihidupkan kembali, keadaan laptop akan sama seperti sebelum mati.

Suhu Tinggi

Alasan kedua adalah overheat atau kepanasan yang disebabkan adanya program berat yang sedang bekerja dalam jangka waktu yang lama. Hal itu akan menyebabkan suhu naik dan membuat laptop mengalami hibernasi. Misalnya Anda bermain game dengan grafik yang berat tanpa henti siang malam.

Overheating juga bisa disebabkan oleh sistem pendingin yang tidak berfungsi atau kipas prosesor yang kotor. Jika laptop menjadi terlalu panas, prosesor akan segera mematikan sistem.

Penggunaan CPU Sampai 100%

Alasan lainnya adalah ketika penggunaan CPU Usage mencapai 100 persen. Saat kapasitas pemakaian mencapai 100 persen, laptop biasanya menjadi cepat panas. Sama seperti sebelumnya, suhu yang panas akan membuat sistem memerintahkan untuk melakukan hibernate.

Cara Mengatasi Laptop Hibernasi

Setelah diatas Anda memahami beberapa alasan laptop hibernating, akan lebih mudah untuk memahami cara mengatasi hibernasi di laptop Windows 10 dan 11. Ikuti cara yang kami sebutkan di bawah ini untuk mengatasi laptop Anda dari hibernasi.

  • Pertama, matikan laptop Anda dengan menekan tombol power.
  • Lalu periksa apakah laptop sudah benar-benar mati.
  • Saat laptop tiba-tiba mati, sering terdengar suara “berderak”.
  • Langkah lain, tekan dan tahan tombol power selama 15 sampai 20 detik.
  • Cabut pengisi daya dan segera keluarkan baterai dari laptop.
  • Matikan baterai selama lima hingga sepuluh menit, lalu pasang kembali.
  • Setelah terpasang lagi, restart laptop Anda.
  • Seharusnya laptop Anda sekarang akan beroperasi secara normal.
  • Pastikan laptop telah menyala.
  • Coba ubah pengaturannya untuk menonaktifkan hibernasi.
  • Selesai

Ikuti cara berikut ini untuk mempelajari cara menghentikan hibernasi di laptop dalam beberapa langkah sederhana.

  • Pertama, klik ikon baterai di pojok kanan bawah desktop.
  • Pilih Opsi More Power Options.
  • Pilih Balanced.
  • Pilih Change Plan Settings.
  • Pilih “Change Advanced Power and Settings”.
  • Jika jendela pengaturan lanjutan muncul, pilih “Sleep”.
  • Kemudian pilih “Never”.
  • Lalu pilih OK.
  • Selesai.

Itulah penjelasan lengkap bagaimana cara mengatasi laptop hibernating. Seperti kita ketahui laptop masuk ke hibernasi karena beberapa penyebab. Dari sebab-sebab itulah Anda dapat memperoleh petunjuk untuk mengatasi hibernasi laptop dan nonaktifkan agar tidak terjadi lagi.